logo Kompas.id
HumanioraEkspresikan Keresahan Sosial, ...
Iklan

Ekspresikan Keresahan Sosial, Pameran Poster ”Post Human” Kembali Digelar

Sebanyak 185 poster ditampilkan dalam Pameran Poster ”Post Human” yang digelar Institut Teknologi Telkom Purwokerto.

Oleh
WILIBRORDUS MEGANDIKA WICAKSONO
· 1 menit baca
Pelajar melihat pameran poster ”Post Human” #2 di Galeri Satria, Institut Teknologi Telkom Purwokerto, Banyumas, Jawa Tengah, Senin (30/1/2023).
KOMPAS/WILIBRORDUS MEGANDIKA WICAKSONO

Pelajar melihat pameran poster ”Post Human” #2 di Galeri Satria, Institut Teknologi Telkom Purwokerto, Banyumas, Jawa Tengah, Senin (30/1/2023).

PURWOKERTO, KOMPAS — Program Studi Desain Komunikasi Visual Institut Teknologi Telkom Purwokerto kembali menggelar pameran poster internasional bertajuk ”Post Human” di Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Senin (30/1/2023) hingga Jumat (3/2/2023). Mengusung tema infected atau infeksi, pameran ini menjadi penanda bangkitnya manusia dari pandemi serta jadi wadah untuk mengekspresikan kondisi masyarakat di era terkini.

”Post Human” merupakan bentuk pembacaan kami terhadap gejala-gejala yang ada di masyarakat terkait kondisi sosial yang berkembang, yang mungkin melampaui kebiasaan-kebiasaan manusia pada umumnya. Misalnya, di era digital, kita bisa saling bertegur sapa dengan orang tanpa harus bertatap muka,” kata Ketua Panitia Pameran Poster International Post Human #2 Adnan Setyoko, Senin.

Editor:
MOHAMAD FINAL DAENG
Bagikan