Iklan
Prevalensi ”Stunting” Tinggi, BKKBN Terjunkan 17.385 Kader di Seluruh Papua
Prevalensi kasus ”stunting” atau tengkes di wilayah Papua masih tinggi. BKKBN telah menerjunkan belasan ribu kader di setiap kampung untuk melatih masyarakat tentang upaya pencegahan tengkes.
JAYAPURA, KOMPAS — Angka prevalensi stunting atau tengkes di seluruh wilayah Papua melebihi rata-rata nasional sebesar 24 persen, yakni mencapai 29,5 persen. Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional menerjunkan 17.385 kader untuk melaksanakan upaya pencegahan tengkes di Papua.
Hal ini disampaikan Kepala Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Papua Nerius Auparay dalam kegiatan bertajuk Rekonsiliasi Stunting Provinsi Papua di Jayapura, Papua, Senin (21/11/2022).