Bintang ”Obi-Wan Kenobi” Bangkit dari Kuburnya
Supernova adalah ledakan yang mengakhiri hidup bintang. Namun, ledakan supernova tidaklah optimal sehingga cahayanya lebih redup dan material bintang induknya masih tersisa hingga menjadi bintang baru yang lebih terang.
Sebuah ledakan bintang atau supernova nun sangat jauh terdeteksi di arah rasi Eridanus pada 2012. Ledakan bintang itu menandai akhir dari hidup sebuah bintang. Namun, kecerlangan dari ledakan itu tidak seterang supernova pada umumnya. Anehnya, di bekas lokasi ledakan bintang itu justru muncul bintang baru yang bersinar lebih terang pada beberapa tahun kemudian.
Supernova yang dinamai SN 2012Z itu terjadi di pinggir galaksi spiral NGC 1309 yang berjarak 120 juta tahun cahaya dari Bumi. Dari data yang diperoleh teleskop Hubble pada 2005 dan 2006, nenek moyang supernova itu adalah sistem bintang ganda yang terdiri atas bintang helium yang mentransfer materinya ke bintang katai puith sebagai kembarannya.