Rekonsiliasi Konflik Sambas dalam Karya Seni Perupa Madura
Konflik Sambas pada 1999 melahirkan trauma warisan. Bagaimana perupa asal Madura merekamnya dalam karya?
Konflik antaretnis yang terjadi di Sambas, Kalimantan Barat, pada 1999 sudah lama berlalu. Namun, trauma warisan telanjur terekam dalam memori generasi selanjutnya. Persahabatan dua pemuda Madura dan Dayak memutus trauma itu. Mereka saling mengonfrontasi āhantuā masa lalu hingga akhirnya mencapai rekonsiliasi.
Kisah dua pemuda tersebut dituangkan dalam pameran seni bertajuk āSetelah Pertunjukan Ituā¦! Pasca Perayaan: Antinomi Kematianā. Pameran ini berisi karya-karya perupa kelahiran Bangkalan, Madura, Suvi Wahyudianto (28). Ada sejumlah karya fotografi, lukisan, video, dan instalasi di pameran yang diinisiasi Goethe-Institut Indonesien ini. Pameran berlangsung pada 5-23 Juni 2024.