Iklan
Cita-cita Seorang Ibu dalam ”Kejar Mimpi Gaspol!”
Peran seorang ibu tak lagi terbatas dalam rumah tangga. Dalam film ”Kejar Mimpi Gaspol!”, seorang anak bisa mendukung ibunya untuk mengejar mimpi dan karier.
Jika berpijak pada pandangan konservatif, pencapaian tertinggi seorang perempuan adalah menjadi seorang ibu. Prinsip ini sayangnya kerap membelenggu keleluasaan mereka mengeksplorasi kemampuan diri dalam ruang sosial. Perempuan sejatinya lebih dari itu.
Tugas ibu adalah mewujudkan mimpi kamu, bukan mimpi ibu. Demikian perkataan Fifi (Asri Welas) kepada sang putri, Diana (Michelle Ziudith), dalam salah satu adegan film Kejar Mimpi Gaspol!