logo Kompas.id
β€Ί
Hiburanβ€ΊWajah Boleh Asing, tetapi Rasa...
Iklan

Wajah Boleh Asing, tetapi Rasa Tetap Korea

Industri K-Pop semakin ramai dengan wajah-wajah idola asing. Ini adalah strategi agensi K-Pop untuk menaklukan dunia.

Oleh
ELSA EMIRIA LEBA
Β· 1 menit baca
Blackpink berbicara di atas panggung di MTV VMA 2022 di Prudential Center, Newark, New Jersey, Amerika Serikat pada 28 Agustus 2022
BENNETT RAGLIN/GETTY IMAGES NORTH AMERICA/GETTY IMAGES VIA AFP

Blackpink berbicara di atas panggung di MTV VMA 2022 di Prudential Center, Newark, New Jersey, Amerika Serikat pada 28 Agustus 2022

Idola K-Pop tak lagi harus orang Korea atau keturunan Korea. Mengglobalnya musik dari Korea Selatan ini membuat perekrutan calon idola menembus batas kewarganegaraan, bahasa, dan ras. Semakin banyak orang asing menjadi idola, tetapi pastinya tetap ada rasa Korea.

K-Pop alias Korean Pop, merupakan perpaduan musik Asia dan Barat yang muncul pada tahun 1990-an. Genre ini mencampur elemen pop, R&B, hip-hop, rap, jazz, electronic dance music, hingga klasik ke dalam musik maupun gaya sang artis. Terkenal dengan produksi yang apik, artis K-Pop tampil menarik dengan riasan unik, busana keren, dan koreografi penuh presisi.

Editor:
DAHONO FITRIANTO
Bagikan