logo Kompas.id
β€Ί
Gaya Hidupβ€ΊBarbie, Sebuah Problem...
Iklan

Barbie, Sebuah Problem Eksistensi

Barbie di Barbie Land mengontrol diri dan masa depannya sendiri, di dunia nyata patriarki masih bercokol.

Oleh
Ninuk M Pambudy
Β· 1 menit baca
Pengunjung melintas di instalasi film <i>Barbie </i>di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Kamis (27/7/2023).
KOMPAS/PRIYOMBODO

Pengunjung melintas di instalasi film Barbie di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Kamis (27/7/2023).

”Hi, Barbie.” Kalimat sapaan ini mengawali film Barbie yang tengah diputar di seluruh dunia. Dengan sapaan itu, Barbie (Margot Robbie) mengawali hari baru, menyapa Barbie-barbie lain di Barbie Land.

Semua pakaian, kamar tidur termasuk selimut, peralatan makan, kamar mandi, hingga dua gunung di Barbie Land berwarna merah jambu. Penonton yang pernah memiliki boneka plastik Barbie akan segera tahu latar film ini, termasuk rumah Barbie-barbie yang tidak berdinding, adalah peralatan yang melengkapi boneka Barbie.

Editor:
DAHONO FITRIANTO
Bagikan