Pasar Terlalu Panas, Bitcoin Merosot 20 Persen Setelah Pecah Rekor
Nilai bitcoin mengalami koreksi hingga lebih dari 20 persen selama sepekan terakhir setelah memecahkan rekor tertinggi. Volatilitas bitcoin sangat tinggi, investor harus berhati-hati.
JAKARTA, KOMPAS β Karakter volatilitas bitcoin benar-benar terlihat akhir-akhir ini. Sepekan terakhir, nilai bitcoin merosot lebih dari 20 persen. Pada Jumat (23/4/2021), sejumlah bursa kripto dalam dan luar negeri mencatat nilai tukar 1 BTC adalah Rp 725 juta-Rp 759 juta, mengalami koreksi dari angka Rp 900-an juta dalam tujuh hari terakhir.
Padahal, pada pertengahan April ini, nilai bitcoin memecahkan rekor tertingginya, ketika perusahaan bursa kripto Coinbase mulai melantai di pasar saham Nasdaq. Saat itu, bitcoin mencapai 64.829 dollar AS atau sekitar Rp 940 juta.