Keselamatan Berkendara Truk dan Bus Jadi Bahasan Utama di GIICOMVEC
Teknologi kendaraan komersial semakin canggih. Acapkali, perilaku berkendara mengabaikan pentingnya keselamatan. GIICOMVEC ingin menjadi salah satu cara efektif membangun kesadaraan berkendara bus maupun truk yang aman,
JAKARTA, KOMPAS โ Kecelakaan kendaraan komersial yang merenggut korban jiwa serta luka berat dan luka ringan selalu menjadi keprihatinan bersama. Kerugian besar dari kecelakaan semacam itu seharusnya dapat dikurangi, salah satunya dengan mengupas fakta-fakta dari sisi kendaraan dan tips mengendarai truk dan bus.
โFaktor safety atau keamanan berkendara belakangan ini menjadi isu sangat penting. Karena itulah, isu ini dipandang serius dan perlu diangkat menjadi pembahasan komprehensif pada pameran Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) II yang diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC), 5-8 Maret 2020 mendatang,โ kata Ketua Umum Gaikindo Johannes Nangoi dalam jumpa pers di Jakarta, Selasa (4/2/2020).