Iklan
Penunjang Ekosistem Gaya Hidup Aktif
Semenjak Samsung Galaxy S8 dan Apple iPhone X diluncurkan pada 2017, dunia ponsel pintar seakan-akan telah mencapai titik jenuh. Semua produsen berlomba-lomba menciptakan ponsel berlayar penuh; terkadang ada yang memilih menggunakan tonjolan (notch) untuk kamera depan, ada pula yang membiarkan bagian dahi dan dagu ponsel sedikit lebih luas demi layar yang tak terganggu. Sekali-kali juga ada yang menggunakan desain berani seperti kamera yang dipasang di elemen bergerak, muncul bagaikan periskop dari badan ponsel, seperti Oppo Find X.
Baca juga: Oppo Find X dan Tantangan Inovasi ke Dunia