FotografiFoto CeritaKemeriahan HUT RI Berawal dari...
KOMPAS/YUNIADHI AGUNG

Kemeriahan HUT RI Berawal dari Depan Pintu Rumah

Kemeriahan HUT RI berawal dari tempat tinggal kita. Secara organik, mereka bekerja sama menyukseskan lomba 17-an.

Oleh
YUNIADHI AGUNG
· 1 menit baca

Dua hari menjelang perayaan HUT Ke-79 RI, 17 Agustus 2024, grup percakapan Whatsapp ibu-ibu sebuah kompleks perumahan sederhana di Pondok Karya, Tangerang Selatan, Banten, mulai ramai dengan pesan masuk yang berisi daftar penyumbang makanan untuk acara lomba 17-an. Mama Fariz menyumbang bihun goreng, Ibu Tiwi menyumbang donat, Ibu Teti menyumbang minuman gelas, Ibu Ida menyumbang lontong, Mama Lintang menyumbang cendol dawet, dan masih banyak lagi. Warga dengan ikhlas dan semangat turut berpartisipasi untuk menyukseskan lomba yang diikuti oleh anak-anak di kompleks perumahan tersebut.

Acara lomba 17-an di kompleks perumahan adalah acara paling organik dan selalu penuh dengan kegembiraan. Warga saling bantu menyiapkan peranti perlombaan. Perkakas di rumah diangkut untuk digunakan sebagai properti perlombaan.

Dekorasi lomba 17-an di kompleks perumahan Pondok Karya, Tangerang Selatan, Banten, Sabtu (17/8/2024).
KOMPAS/YUNIADHI AGUNG

Dekorasi lomba 17-an di kompleks perumahan Pondok Karya, Tangerang Selatan, Banten, Sabtu (17/8/2024).

Memuat data...
Memuat data...