FotografiFoto CeritaRumah Garam Banyusangka,...
KOMPAS

Rumah Garam Banyusangka, Memproduksi Sambil Menularkan Ilmu

PT Pertamina Hulu Energi West Madura Offshore membuat rumah garam bongkar pasang dengan konstruksi yang lebih kuat di Bangkalan, Madura.

Oleh
AGNES SWETTA PANDIA
· 1 menit baca

Sejak 2018, PT Pertamina Hulu Energi West Madura Offshore atau PHE WMO mengembangkan program Tretan Berseri Salt Center Terintegrasi (Masyarakat-Terampil-Tangguh-Berinovasi-Sejahtera-Mandiri) dengan menggandeng Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Kusuma Wijaya Desa Banyusangka, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur.

Ada tiga teknologi tepat guna yang digunakan, yakni roughing filter, rumah garam, dan alat cuci garam. Roughing filter untuk membersihkan polutan pengotor air baku garam.

Rumah garam terintegrasi berbeda dengan rumah garam tradisional yang tidak bisa memanen garam saat hujan. PHE WMO pun berinovasi dengan memanfaatkan limbah padat non-B3 di perusahaan yang tidak terpakai. Mereka membuat rumah garam bongkar pasang dengan konstruksi yang lebih kuat.

Memuat data...
Memuat data...