FotografiFoto CeritaSaatnya Pandai Besi Pasir...
KOMPAS

Saatnya Pandai Besi Pasir Wetan Banyumas Naik Kelas

Pandai besi di Banyumas, Jawa Tengah, mendapat pendampingan dan pembinaan dari Yayasan Dharma Bhakti Astra supaya usaha mereka kian maju dan naik kelas.

Oleh
WILIBRORDUS MEGANDIKA WICAKSONO
· 1 menit baca
Siluet Muchlis.
KOMPAS/WILIBRORDUS MEGANDIKA WICAKSONO

Siluet Muchlis.

Suara besi nyaring beradu. Dentangnya bertalu-talu. Desing gerinda pun saling bersahutan. Bara-bara memercik sekaligus menguarkan hawa hangat dari tungku perapian. Aktivitas itu menandai perekonomian sentra logam di Desa Pasir Wetan, Banyumas, Jawa Tengah, terus menggeliat. Tempat ini dulu dikenal sebagai tempat pembuatan senjata era Perang Diponegoro. Kini, desa ini memproduksi aneka alat pertanian yang dijual ke sejumlah daerah untuk menunjang ketersediaan pangan Nusantara.

Merah membara.
KOMPAS/WILIBRORDUS MEGANDIKA WICAKSONO

Merah membara.

Memuat data...
Memuat data...