Kain-kain batik di Desa Pangkal Babu mengangkat kisah pelestarian ekosistem bakau. Keindahan beragam jenis bakau, siput, kepiting, dan bangau terlukis dalam motif-motifnya.
Kerajinan batik tumbuh dua tahun terakhir di Dusun Bahagia, Desa Pangkal Babu, Tungkal Ilir, Tanjung Jabung Barat. Usaha itu berjalan seiring menguatnya pengembangan ekowisata mangrove di pesisir timur Jambi itu.