Bagi foto jurnalis, gelombang demonstrasi menjadi obyek peliputan yang menarik, seperti gelombang aksi demonstrasi penolakan terhadap UU Cipta Kerja yang terjadi di sejumlah daerah di Indonesia seperti saat ini. Demonstrasi pun masuk dalam satu kategori pemberitaan hard news. Selain untuk disampaikan ke masyarakat luas, peliputan detail-detail aksi terkadang juga menjadi sesuatu yang menarik.
Lewat detail-detail foto yang diabadikan, kita dapat melihat perkembangan aksi dari masa ke masa. Generasi yang berubah, begitu pula beberapa pembawaan gaya yang mengikutinya.