Laba Bersih BCA Tumbuh 12,8 Persen pada Triwulan III-2024
Penyaluran kredit telah menopang perolehan laba BCA. Ke depan, daya beli masyarakat menentukan pertumbuhan kredit.
JAKARTA, KOMPAS β PT Bank Central Asia Tbk dan entitas anak mencatatkan laba bersih pada triwulan III-2024 sebesar Rp 41,1 triliun atau tumbuh 12,8 persen secara tahunan. Hal ini, antara lain, ditopang oleh ekspansi pembiayaan serta peningkatan volume transaksi pendanaan. Ke depan, arah pertumbuhan kredit ditentukan oleh permintaan kredit, alih-alih kebijakan moneter semata.
Presiden Direktur PT Bank Central Asia Tbk Jahja Setiaatmadja mengatakan, peningkatan kredit yang cukup signifikan telah menopang perolehan laba perusahaan. Selain itu, rendahnya personal expenses, pengelolaan biaya operasional, pengelolaan belanja modal (capital expenditure), serta perbaikan kualitas kredit turut menyebabkan laba bersih per September 2024 meningkat cukup baik.