logo Kompas.id
β€Ί
Ekonomiβ€ΊLawatan Paus Fransiskus ke...
Iklan

Lawatan Paus Fransiskus ke Indonesia Diharapkan Bawa Sentimen Positif bagi Perekonomian

Kedatangan Paus Fransiskus kiranya dapat menunjukkan bahwa Indonesia negara yang aman dan toleran.

Oleh
AGUSTINUS YOGA PRIMANTORO, AGNES THEODORA
Β· 1 menit baca
Paus Fransiskus menyapa umat saat bersama rombongan melalui Jalan Sudirman menuju Kedutaan Besar Takhta Suci Vatikan di kawasan Gambir, Jakarta, Selasa (3/9/2024). Paus melakukan perjalanan apostolik di Indonesia hingga Jumat (6/9/3024).
KOMPAS/TOTOK WIJAYANTO

Paus Fransiskus menyapa umat saat bersama rombongan melalui Jalan Sudirman menuju Kedutaan Besar Takhta Suci Vatikan di kawasan Gambir, Jakarta, Selasa (3/9/2024). Paus melakukan perjalanan apostolik di Indonesia hingga Jumat (6/9/3024).

JAKARTA, KOMPAS β€” Agenda lawatan Paus Fransiskus ke Indonesia diharapkan dapat memberikan sentimen positif bagi perekonomian domestik, khususnya dunia usaha dan iklim investasi. Selain itu, kedatangan Paus juga dapat menegaskan bahwa Indonesia merupakan salah satu negara yang layak menjadi tujuan investasi.

Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia Shinta W Kamdani menyampaikan, kedatangan Paus, baik sebagai Kepala Negara Vatikan maupun sebagai Pemimpin Umat Katolik Dunia memiliki makna strategis bagi Indonesia. Salah satunya dapat memberikan optimisme kepada stabilitas sosial dan politik Indonesia.

Editor:
ANGGER PUTRANTO
Bagikan