logo Kompas.id
โ€บ
Ekonomiโ€บPengalihan Utang RI untuk...
Iklan

Pengalihan Utang RI untuk Konservasi 1 Juta Hektar Koral

Pemerintah memetakan lokasi terumbu karang untuk proyek pengalihan dana utang RI ke Amerika Serikat.

Oleh
BM LUKITA GRAHADYARINI
ยท 1 menit baca
Penyelam mengabadikan biota bawah laut di salah satu titik selam di Taman Nasional Terumbu Karang Miri-Sibuti di Sarawak, Malaysia, Jumat (26/4/2024). Taman Nasional Terumbu Karang Miri-Sibuti merupakan salah satu destinasi wisata selam di Sarawak yang memiliki lebih dari 40 titik selam.
KOMPAS/HARRY SUSILO

Penyelam mengabadikan biota bawah laut di salah satu titik selam di Taman Nasional Terumbu Karang Miri-Sibuti di Sarawak, Malaysia, Jumat (26/4/2024). Taman Nasional Terumbu Karang Miri-Sibuti merupakan salah satu destinasi wisata selam di Sarawak yang memiliki lebih dari 40 titik selam.

JAKARTA, KOMPASโ€Šโ€” Pemerintah Indonesia menjajaki proyek perlindungan dan pelestarian koral seluas 1 juta hektar sebagai konversi utang Indonesia ke Amerika Serikat. Pelestarian terumbu karang akan difokuskan pada wilayah konservasi nasional.

Pemerintah Indonesia dan Amerika Serikat (AS) baru saja menandatangani perjanjian konversi utang senilai 35 juta dollar AS atau setara Rp 568,9 miliar. Lewat perjanjian itu, AS menghapus utang Indonesia dan menukar kewajiban itu dengan proyek konservasi terumbu karang (Kompas.id, 10/7/2024).

Editor:
ARIS PRASETYO
Bagikan