Iklan
Jelang Akhir Libur Sekolah, KAI Beri Diskon 20.000 Lebih Tiket KA
PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyediakan diskon tiket bagi 24 jenis KA jelang libur sekolah usai.
Warga turun dari kereta di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Selasa (26/12/2023).
JAKARTA, KOMPAS β PT Kereta Api Indonesia (Persero) menawarkan potongan harga tiket dalam beberapa hari ke depan guna mengakomodasi libur sekolah yang hampir usai. Promosi berlangsung singkat seiring dengan kuantitas tiket yang terbatas. Diskon tiket ini berlaku untuk kelas ekonomi, bisnis, dan eksekutif.