logo Kompas.id
β€Ί
Ekonomiβ€ΊPasokan Bibit dan Pakan Sapi...
Iklan

Pasokan Bibit dan Pakan Sapi Berkualitas Dorong Produksi Susu Nasional

Program makan bergizi gratis membutuhkan 16 juta liter susu per hari, padahal produksi nasional baru 1,2 juta liter.

Oleh
ERIKA KURNIA
Β· 1 menit baca
Petugas mengambil sampel untuk memeriksa kandungan dalam susu sapi perah yang disetor peternak di Instalasi Persusuan Koperasi Unit Desa (KUD) Cepogo, Kecamatan Cepogo, Boyolali, Jawa Tengah, Senin (7/10/2019).
KOMPAS/FERGANATA INDRA RIATMOKO

Petugas mengambil sampel untuk memeriksa kandungan dalam susu sapi perah yang disetor peternak di Instalasi Persusuan Koperasi Unit Desa (KUD) Cepogo, Kecamatan Cepogo, Boyolali, Jawa Tengah, Senin (7/10/2019).

JAKARTA, KOMPAS β€” Program makan bergizi gratis yang di dalamnya termasuk pemberian asupan susu sapi memerlukan dukungan kebijakan untuk meningkatkan produksi susu nasional. Di antara kebijakan krusial adalah kemudahan pengadaan bibit sapi berkualitas.

Program pasangan presiden terpilih Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka itu sudah disepakati mendapatkan alokasi Rp 71 triliun pada Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2025. Meski belum ada rancangan yang jelas, program tersebut ditargetkan menyasar 82,9 juta orang, meliputi pelajar, santri, dan ibu hamil.

Editor:
MUHAMMAD FAJAR MARTA
Bagikan