Iklan
Potret Rentan Ekonomi Musiman Indonesia
Ekonomi ibarat kapal yang berlayar dengan jangkar berkarat. Terombang-ambing siklus harga komoditas dan pola musiman.
Dalam 11 tahun terakhir, perekonomian Indonesia tumbuh stagnan pada kisaran 5 persen. Kinerja ekonomi lebih banyak bergantung pada siklus bisnis dan faktor pola musiman sesaat, seperti pergerakan harga komoditas dunia, hari raya besar keagamaan, dan musim liburan.
Dengan ketergantungan yang cukup tinggi pada pola musiman itu, arah pertumbuhan ekonomi di setiap triwulan (tiga bulanan) biasanya sudah bisa ditebak. Jika divisualisasikan, sepanjang tahun, pola pertumbuhan ekonomi seperti kurva melengkung yang naik sesaat lalu turun secara beruntun.