Harga Peranti Elektronik Impor Terdampak Rupiah
Harga komputer jining ("laptop") bisa naik ratusan ribu rupiah. Kenaikan harga juga terjadi pada tetikus ("mouse") dan aksesoris lainnya.
JAKARTA, KOMPAS β Harga barang impor berupa elektronik dan telekomunikasi seperti komputer jinjing (laptop) dan peranti lainnya naik sebagai imbas melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika Serikat enam bulan terakhir. Pedagang ritel di toko luring kian bersaing dengan pedagang daring dan lonjakan impor produk murah asal China.
Depresiasi rupiah terhadap dollar Amerika Serikat (AS) telah terjadi dalam enam bulan terakhir sejak April hingga akhir Oktober ini. Jumat (27/10/2023) kemarin, mata uang rupiah ditutup melemah 19 poin ke posisi Rp 15.938. Menguatnya dollar AS ini pun telah berimbas pada harga barang-barang elektronik komunikasi dan informasi yang dijual ke ritel.