logo Kompas.id
β€Ί
Ekonomiβ€ΊMinat Bepergian Meningkat,...
Iklan

Minat Bepergian Meningkat, Sektor Pariwisata Diharapkan Pulih

Saat ini, minat masyarakat untuk bepergian meningkat. Kondisi tersebut menjadi momentum pemulihan sektor pariwisata setelah terhantam pandemi.

Oleh
REBIYYAH SALASAH
Β· 1 menit baca
Direktur Jaringan dan Retail Banking Bank Mandiri Aquarius Rudianto (dua dari kanan) diapit oleh Direktur Layanan dan Niaga Garuda Indonesia Ade Susardi dan Presiden Direktur Dyandra Promosindo Daswar Marpaung dalam acara konferensi pers Garuda Indonesia Travel Fair, di Jakarta, Rabu (19/10/2022).
REBIYYAH SALASAH

Direktur Jaringan dan Retail Banking Bank Mandiri Aquarius Rudianto (dua dari kanan) diapit oleh Direktur Layanan dan Niaga Garuda Indonesia Ade Susardi dan Presiden Direktur Dyandra Promosindo Daswar Marpaung dalam acara konferensi pers Garuda Indonesia Travel Fair, di Jakarta, Rabu (19/10/2022).

JAKARTA, KOMPAS β€” Seiring mulai terkendalinya pandemi Covid-19, sektor pariwisata menunjukkan tren positif dengan kenaikan tingkat hunian kamar hotel selama Agustus 2022 sebesar 16,50 persen dibandingkan dengan Agustus 2021. Ajang bursa pariwisata pun semakin marak digelar, termasuk salah satunya Garuda Indonesia Travel Fair atau GATF 2022 pada 28-30 Oktober 2022 di Jakarta. Pelaksanaan GATF diharapkan mendongkrak pemulihan pariwisata dan ekonomi pascapandemi di Indonesia.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), tingkat penghunian kamar di Indonesia selama Agustus 2022 mencapai 37,37 persen. Kenaikan juga tampak dari rata-rata lama menginap tamu asing dan domestik hotel klasifikasi bintang di Indonesia pada Agustus 2022. Jumlahnya mencapai 1,66 hari, naik 0,06 poin dibandingkan dengan rata-rata lama menginap pada Agustus 2021.

Editor:
ARIS PRASETYO
Bagikan