logo Kompas.id
β€Ί
Ekonomiβ€ΊDua Tol Diresmikan, Dongkrak ...
Iklan

Dua Tol Diresmikan, Dongkrak Daya Saing hingga Kurangi Kemacetan

Salah satu fitur teknologi konstruksi di Jalan Tol Cibitung-Cilincing berupa tiang pancang yang seolah melayang dalam jumlah sangat banyak. Jalan tol ini juga mampu menampung volume kendaraan-kendaraan berat.

Oleh
MAWAR KUSUMA WULAN
Β· 1 menit baca
Presiden Joko Widodo meresmikan Jalan Tol Cibitung-Cilincing (JTCC) dan Jalan Tol Serpong-Balaraja seksi 1A di Gerbang Tol Gabus, Kabupaten Bekasi, Provinsi Jawa Barat, Selasa (20/9/2022).
MUCHLIS JR - BIRO PERS SEKRETARIAT PRESIDEN

Presiden Joko Widodo meresmikan Jalan Tol Cibitung-Cilincing (JTCC) dan Jalan Tol Serpong-Balaraja seksi 1A di Gerbang Tol Gabus, Kabupaten Bekasi, Provinsi Jawa Barat, Selasa (20/9/2022).

JAKARTA, KOMPAS β€” Presiden Joko Widodo meresmikan Jalan Tol Cibitung-Cilincing dan Serpong-Balaraja seksi 1A. Beroperasinya Jalan Tol Cibitung-Cilincing diharapkan mendongkrak daya saing produk-produk dalam negeri karena jalan tol terhubung langsung dengan kawasan-kawasan industri besar hingga pelabuhan. Adapun Jalan Tol Serpong-Balaraja diharapkan bisa mengurangi kemacetan di DKI Jakarta.

”Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim pada pagi hari ini saya resmikan Jalan Tol Cibitung-Cilincing dan Jalan Tol Serpong-Balaraja sesi 1 yang segera bisa kita operasionalkan,” ujar Presiden Jokowi ketika meresmikan kedua jalan tol di Gerbang Tol Gabus, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Selasa (20/9/2022).

Editor:
ANTONIUS PONCO ANGGORO
Bagikan