logo Kompas.id
EkonomiKondisi Sulit dan Tidak...
Iklan

Kondisi Sulit dan Tidak Normal, Presiden: Kerja Jangan Rutin dan Standar

”Kita tidak boleh bekerja standar, enggak bisa lagi, karena keadaannya tidak normal. Kita tidak boleh bekerja (dalam) rutinitas karena memang keadaannya tidak normal,” kata Presiden Jokowi.

Oleh
CYPRIANUS ANTO SAPTOWALYONO
· 1 menit baca
Presiden Joko Widodo pada pembukaan Rapat Koordinasi Nasional Pengendalian Inflasi Tahun 2022 di Istana Negara, Jakarta, Kamis (18/8/2022).
BIRO PERS SEKRETARIAT PRESIDEN - MUCHLIS JR

Presiden Joko Widodo pada pembukaan Rapat Koordinasi Nasional Pengendalian Inflasi Tahun 2022 di Istana Negara, Jakarta, Kamis (18/8/2022).

JAKARTA, KOMPAS — Semua negara di dunia saat ini menghadapi situasi sulit dan tidak normal. Pandemi Covid-19 belum pulih dengan beberapa negara masih berada pada angka kasus tinggi dan kemudian muncul perang, krisis pangan, krisis energi, serta krisis keuangan. Pada kondisi tak mudah seperti ini, Presiden Joko Widodo meminta jajaran di pusat dan daerah untuk bekerja dengan melihat secara makro, mikro, dan mendetail dengan berbasis angka serta data.

”Kita tidak boleh bekerja standar, enggak bisa lagi, karena keadaannya tidak normal. Kita tidak boleh bekerja (dalam) rutinitas karena memang keadaannya tidak normal. Tidak bisa kita memakai standar-standar baku, standar-standar pakem, enggak bisa,” kata Presiden Joko Widodo saat membuka Rapat Koordinasi Nasional Pengendalian Inflasi Tahun 2022 di Istana Negara, Jakarta, Kamis (18/8/2022).

Editor:
ANTONY LEE
Bagikan