Iklan
Diapresiasi IMF, Ekonomi Indonesia Menyisakan Pekerjaan Rumah
Ekonomi Indonesia masih banyak tergantung pada harga komoditas. Ketika harga komoditas naik, perekonomian ikut melaju. Sebaliknya, jika harga turun, perekonomian ikut lesu.
JAKARTA, KOMPAS β Dana Moneter Internasional atau IMF mengapresasi kebijakan ekonomi Pemerintah Indonesia dalam menanggulangi pandemi Covid-19. IMF menilai Indonesia mampu menciptakan kestabilan sambil mendorong pemulihan ekonomi. Namun, masih ada sejumlah pekerjaan rumah dalam perbaikan ekonomi nasional.
Apresiasi itu disampaikan Dewan Eksekutif IMF dalam laporan βArticle IV Consulation 2021β yang dirilis pada Rabu (23/3/2022). Dalam laporan itu, ada lima hal yang digarisbawahi IMF soal kinerja kebijakan ekonomi Indonesia.