Perusahaan Rintisan Merintis Panggung Dunia
Sebanyak 10 perusahaan rintisan asal Indonesia berpartispasi dalam festival industri kreatif dan konten digital South by South West Festival (SXSW) 2022 pada 11-20 Maret 2022.
Dalam benak setiap penggagas perusahaan rintisan pasti berharap perusahannya yang dirintisnya ini tidak hanya bertahan, tetapi juga bertumbuh, bahkan kalau bisa mendunia. Bukan hanya soal prestise, tapi yang terpenting adalah memperluas jaringan mitra kerja hingga investor yang berujung pada peningkatan kapasitas bisnis.
Salah satu impian perusahaan rintisan itu adalah bisa berpartisipasi dalam South by South West Festival (SXSW) 2022, ajang pameran industri kreatif dalam bidang konten digital dan budaya pop terbesar di Amerika Serikat. Festival tahunan bergengsi yang menjadi ajang ekonomi kreatif dan digital ini bakal diselenggarakan secara hibrida, baik secara daring maupun luring di Austin, Amerika Serikat, pada 11 Maret-20 Maret 2022.