Bulan Fintech Nasional Diharapkan Pacu Literasi Masyarakat
Bank Indonesia, Otoritas Jasa Keuangan, serta Asosiasi Fintech Indonesia dan Asosiasi Fintech Syariah Indonesia menggelar Bulan Fintech Nasional. Kegiatan ini diharapkan meningkatkan literasi keuangan digital masyarakat.
JAKARTA, KOMPAS β Ekosistem digital telah menjadi salah satu penggerak perekonomian nasional. Banyak pengusaha kecil dan mikro yang terbantu penjualannya karena telah menggunakan atau masuk ke ekosistem digital dan telah menjual barang lebih banyak dan lebih jauh. Di sisi lain, perkembangan teknologi digital perlu diimbangi dengan literasi yang kuat di masyarakat.
Bank Indonesia, Otoritas Jasa Keuangan (OJK), serta Asosiasi Fintech Indonesia (Aftech) dan Asosiasi Fintech Syariah Indonesia (AFSI) menyelenggarakan Bulan Fintech (Teknologi Finansial/Tekfin) Nasional, antara lain untuk meningkatkan literasi dan pemahaman mengenai keuangan digital.