PASOKAN BBM
Biosolar Langka, Angkutan Logistik di Sumut Terkendala Beroperasi
Biosolar sangat langka di Medan dan Deli Serdang. Operasional angkutan logistik terkendala karena harus mencari dan mengantre untuk mendapat biosolar sampai berjam-jam. Polda Sumut selidiki dugaan penimbunan.
/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F10%2F20211015151603_IMG_4675_1634297516.jpg)
Kendaraan mengantre di SPBU Jalan Medan-Sampali, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Jumat (15/10/2021). Dalam beberapa hari ini terjadi kelangkaan bahan bakar minyak di Medan dan Deli Serdang.
MEDAN, KOMPAS — Bahan bakar minyak, khususnya biosolar, sangat langka di Kota Medan dan Deli Serdang, Sumatera Utara, dalam beberapa hari ini. Angkutan logistik mengalami kendala dalam beroperasi karena harus mencari dan mengantre berjam-jam untuk mendapat biosolar. Kepolisian Daerah Sumatera Utara menyelidiki dugaan penimbunan bahan bakar.
Berdasarkan pantauan Kompas, Jumat (15/10/2021), plang pengumuman bertuliskan ”biosolar habis” terjadi di hampir semua stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di Kota Medan dan Deli Serdang, seperti di SPBU Jalan Cemara, SPBU Simpang Krakatau, dan sejumlah SPBU di Jalan Kolonel Yos Sudarso. Sebagian juga kehabisan bahan bakar minyak (BBM) jenis pertalite dan pertamax.