Penggabungan Pelindo Bisa Tekan Biaya Logistik di Kawasan Timur
Empat Pelindo di Indonesia akan resmi bergabung awal Oktober nanti. Penggabungan ini diharapkan menciptakan standar pelayanan yang sama di seluruh pelabuhan di Indonesia.
MAKASSAR, KOMPAS — Integrasi empat perusahaan Pelindo menjadi PT Pelabuhan Indonesia diharapkan menciptakan standar pelayanan jasa dan bisnis antara kawasan timur dan barat Indonesia. Penggabungan ini juga diharapkan menjadi solusi untuk menekan biaya logistik, terutama di kawasan timur Indonesia.
Hal ini mengemuka dalam temu pemimpin media dengan jajaran PT Pelindo I, II, III, dan IV yang dipusatkan di Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa (14/9/2021). Hadir, antara lain, Direktur Utama PT Pelindo I Prasetyo, Dirut PT Pelindo II Arif Suhartono, Dirut PT Pelindo III Boy Robyanto, dan Dirut PT Pelindo IV Prasetyadi.