logo Kompas.id
EkonomiPemerintah Percepat...
Iklan

Pemerintah Percepat Pengembangan UMKM Industri Halal

Perkembangan sektor ekonomi dan keuangan syariah yang menunjukkan daya tahan di tengah pandemi Covid-19 perlu terus dikembangkan agar berkontribusi lebih maksimal dalam pemulihan perekonomian nasional.

Oleh
Mawar Kusuma Wulan
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/IdWcfDik6NaNmDoIF99Ahgo8SzE=/1024x769/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F08%2FWhatsApp-Image-2021-08-25-at-10.36.59-AM_1629879722.jpeg
BPMI SETWAPRES

Wakil Presiden Ma'ruf Amin melalui konferensi video dalam acara ”Kick Off Sinergi Akselerasi Pengembangan UMKM Industri Halal” yang diselenggarakan Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS), Rabu (25/8/2021).

JAKARTA, KOMPAS — Pandemi Covid-19 membawa dampak pada pelemahan perekonomian global dan nasional di Tanah Air. Namun, perkembangan sektor ekonomi dan keuangan syariah justru menunjukkan daya tahan di tengah kondisi pandemi. Untuk mengakselerasi perkembangannya, pemerintah mempercepat pengembangan usaha mikro, kecil, dan menengah industri halal.

”Perkembangan sektor ekonomi dan keuangan syariah yang tetap mampu menunjukkan daya tahan di tengah kondisi pandemi Covid-19 tersebut tentu perlu mendapat perhatian dan dukungan untuk berkembang lebih maksimal dan berkontribusi dalam pemulihan perekonomian nasional,” ujar Wakil Presiden Ma’ruf Amin melalui konferensi video dalam acara peluncuran ”Sinergi Akselerasi Pengembangan UMKM Industri Halal” yang diselenggarakan Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS), Rabu (25/8/2021).

Editor:
Antonius Ponco Anggoro
Bagikan