Penularan Covid-19 Masih Tinggi, PPKM Kembali Diperpanjang
Pemerintah putuskan periode PPKM level 2-4 di wilayah Jawa-Bali diperpanjang sepekan selama 10-16 Agustus 2021. Adapun PPKM level 2-4 di luar wilayah Jawa-Bali diperpanjang dua pekan, 10-23 Agustus 2021.
JAKARTA, KOMPAS β Pemerintah memperpanjang pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat atau PPKM level 2, 3, dan 4 di wilayah Jawa-Bali selama sepekan atau hingga 16 Agustus 2021. Perpanjangan diperlukan lantaran laju penularan Covid-19 di wilayah tersebut masih tinggi.
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan dalam telekonferensi pers, Senin (9/8/2021) malam, menyampaikan, keputusan perpanjangan ditempuh karena di wilayah Jawa-Bali masih terdapat dua wilayah yang laju penularan Covid-19 masih tinggi, yakni Malang Raya dan Bali.