Metode Pembayaran Digital Semakin Luas Penggunanya
Pemakaian metode pembayaran digital bukan hanya digunakan saat bertransaksi barang/jasa secara elektronik, melainkan juga semakin marak digunakan pada transaksi luring.
JAKARTA, KOMPAS - Metode pembayaran digital semakin diminati oleh konsumen, baik saat bertransaksi barang/jasa di gerai luring maupun daring. Fenomena perubahan perilaku ini semakin diperkuat oleh pembatasan sosial karena pandemi Covid-19.
"Konsumen menuntut pengalaman pembayaran barang/jasa yang mulus. Dengan kata lain, kalau mereka berbelanja di gerai luring, mereka mau metode pembayaran digital sama berkualitasnya dengan saat mereka belanja di gerai daring," ujar Co-Founder dan Chief Operating Officer PT Satu Nusa Inti Artha (DOKU) Nabilah Alsagoff, Kamis (5/8/2021), di Jakarta.