Belajar dari Kasus Jouska, Masyarakat Perlu Mawas Diri
Satgas Waspada Investasi memutuskan untuk memblokir situs, aplikasi, dan media sosial Jouska, sekaligus menghentikan aktivitas bisnis perusahaan yang bergerak di bidang perencanaan keuangan itu.
Jouska sebagai entitas perencana keuangan jadi perbincangan setelah pengakuan klien terkait amblesnya dana mereka yang dikelola oleh Jouska. Tidak sekadar mengadu di media sosial, masyarakat yang merasa dirugikan pun melayangkan laporan kepada Satgas Waspada Investasi.
Belakangan, seusai melakukan pertemuan virtual dengan pemilik dan pengurus Jouska, Jumat (24/7/2020) petang, Satgas Waspada Investasi langsung memutuskan untuk memblokir situs, aplikasi, dan media sosial Jouska, sekaligus menghentikan aktivitas bisnis dari perusahaan yang bergerak di bidang perencanaan keuangan ini.