Iklan
Kolaborasi Tekfin Meluas
Kolaborasi merupakan keniscayaan demi memberikan manfaat lebih besar bagi masyarakat. Layanan pinjam-meminjam uang juga menjajaki kolaborasi dalam berbagai bentuk.
JAKARTA, KOMPAS β Kolaborasi yang melibatkan penyedia layanan pinjam-meminjam uang berbasis teknologi informasi semakin luas. Kerja sama ini dinilai bisa meningkatkan dampak dan peran pelaku usaha tekfin dalam memenuhi permintaan pinjaman masyarakat.
Penyedia layanan pinjam-meminjam berencana menjalin kolaborasi dengan sesama penyedia layanan. Sebelumnya, kolaborasi sudah terjalin antara perbankan dan penyedia layanan pinjam-meminjam uang berbasis teknologi informasi.