Viral Tarif Melambung Tinggi, Kemenhub: Cermat Saat Beli Tiket Pesawat
Jadwal, kelas, dan klasifikasi penerbangan berpengaruh pada harga tiket. Maka, pemerintah mendorong masyarakat untuk cermat saat hendak membeli tiket pesawat. Namun jika memang tarif dirasa janggal, segera laporkan.
JAKARTA, KOMPAS β Kementerian Perhubungan meminta masyarakat cermat saat membeli tiket pesawat. Jadwal, kelas, dan klasifikasi penerbangan berpengaruh pada harga tiket. Namun, jika memang ada yang dirasa janggal dari harga tiket, masyarakat didorong untuk segera melaporkannya. Pelanggaran atas aturan batasan harga tiket dipastikan bakal dijatuhi sanksi.
Hal itu disampaikan Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan (Kemhub) Polana Banguningsih Pramesti, Selasa (17/12/2019), menanggapi banyaknya masyarakat yang mengeluhkan tingginya harga tiket pesawat di media sosial.