Iklan
Tekan Biaya Operasi, IPC Bukukan Laba Rp 1,21 Triliun
BELITUNG, KOMPAS - Efisiensi dan penghematan yang dilakukan PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) atau Indonesian Port Corporation (IPC) dinilai berhasil menurunkan Biaya Operasional terhadap Pendapatan Operasional (BOPO) hingga 2,34 persen. Dengan penurunan BOPO dan peningkatan kinerja, IPC mencatat laba bersih yang lebih besar dari tahun lalu.
"Semakin kecil BOPO, semakin bagus. Semester pertama ini, kami lebih hemat dan efisien, dari Rp 69,79 triliun menjadi Rp 68,15 triliun. Laba bersih yang didapat mencapai Rp 1,21 triliun pada semester I 2018. Laba ini meningkat 18 persen dibandingkan semester I 2017, yang sebesar Rp 1,02 triliun," kata Presiden Direktur IPC Elvyn G Masassya di Tanjung Pandan, Belitung, Kamis (16/8/2018).