Iklan
Waspada Gejolak Harga Daging dan Telur Ayam
JAKARTA, KOMPAS - Inflasi Mei 2018 yang bertepatan dengan awal Ramadhan cenderung lebih rendah dibandingkan bulan puasa tahun-tahun sebelumnya. Namun, gejolak harga daging dan telur ayam patut diwaspadai.
Badan Pusat Statistik (BPS) dalam laporan yang disampaikan Senin (4/6/2018) menyebutkan, inflasi Mei 2018 mencapai 0,21 persen sehingga inflasi selama Januari-Mei 2018 mencapai 1,3 persen.