logo Kompas.id
β€Ί
Ekonomiβ€ΊLaba Triwulan I-2018 Bukit...
Iklan

Laba Triwulan I-2018 Bukit Asam Rp 2 Triliun

Oleh
ARIS PRASETYO
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/lBNZPSo1jkac0-WQVzrpxl82HUM=/1024x768/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F04%2FIMG_20180419_104934.jpg
KOMPAS/ARIS PRASETYO

Direktur Utama PT Bukit Asam Tbk Arviyan Arifin (tengah) dalam wawancara seusai paparan kinerja triwulan I-2018, Kamis (19/4/2018), di Jakarta. Pada periode tersebut, Bukit Asam berhasil membukukan laba usaha Rp 2,04 triliun atau naik 167 persen dibandingkan dengan periode serupa tahun lalu.

JAKARTA, KOMPAS β€” PT Bukit Asam Tbk membukukan laba usaha Rp 2,04 triliun sepanjang triwulan I-2018. Capaian ini melonjak 167 persen dibandingkan dengan periode serupa di 2017 yang sebanyak Rp 1,22 triliun. Kenaikan ini ditopang dengan naiknya harga batubara yang kini ada di level 94,75 dollar AS per ton.

”Laba bersih juga naik signifikan dari Rp 870 miliar pada triwulan I-2017 menjadi Rp 1,45 triliun di triwulan I-2018,” kata Direktur Utama Bukit Asam Arviyan Arifin dalam paparan kinerja, Kamis (19/4/2018), di Jakarta.

Editor:
Bagikan