SURAT DARI REDAKSI
Memberi untuk Menjadi Lebih
Ruang-ruang dialog dengan pembaca pun akan lebih diintensifkan agar ”Kompas” bisa menjalankan fungsinya lebih baik lagi sebagai kompas, sebagaimana diharapkan Bung Karno, pendiri negeri ini.
/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F02%2F0074d93a-4512-4239-8bb5-8f5f41f592d9_jpg.jpg)
Kolong jembatan layang di kawasan Rawa Panjang, Kota Bekasi, Jawa Barat, dihiasi mural untuk melawan penyebaran informasi palsu di masyarakat atau hoaks, seperti yang ditemui pada Minggu (28/2/2021).
Revolusi teknologi membuat informasi melimpah ruah. Semua orang, bahkan robot-robot, dapat membuat, memublikasikan, serta membagikannya. Informasi benar atau bohong, berisi apresiasi atau propaganda, kritis atau sinis, dan menginspirasi atau memprovokasi berbaur jadi satu di dunia maya.
Dengan kedigdayaannya, algoritma platform-platform raksasa pun terus agresif mengantarkan informasi-informasi itu dan merasuki pikiran dan jiwa warganet, seakan tanpa bisa dikendalikan lagi dampaknya. Kini, teknologi informasi bahkan sudah bergerak jauh lagi ke dunia realitas virtual rekaan, metaverse.
Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi di halaman 1 dengan judul "Memberi untuk Menjadi Lebih".
Baca Epaper Kompas