15 Daerah Zona Hijau di Aceh Sekolah Tatap Muka
Sekolah-sekolah di 15 kabupaten/kota di Provinsi Aceh yang termasuk dalam zona hijau pandemi Covid-19 menerapkan belajar di sekolah. Sementara sekolah di 8 kabupaten/kota zona kuning dan merah masih belajar daring.
BANDA ACEH, KOMPAS β Sekolah-sekolah di 15 kabupaten/kota di Provinsi Aceh yang masuk dalam zona hijau pandemi Covid-19 menerapkan kegiatan pembelajaran tatap muka di sekolah. Sementara sekolah di delapan kabupaten/kota zona kuning dan merah melanjutkan belajar daring.
Kepala Dinas Pendidikan Aceh Rachmat Fitri, Senin (13/7/2020), di Banda Aceh, menuturkan, sekolah di zona hijau diizinkan menggelar kegiatan belajar-mengajar di sekolah, tetapi dengan menerapkan protokol kesehatan, seperti menggunakan masker dan mengatur jarak bangku antarsiswa.