logo Kompas.id
β€Ί
Pendidikan & Kebudayaanβ€ΊAyu Laksmi di Teras Bentara...
Iklan

Ayu Laksmi di Teras Bentara Budaya Bali

Teras Bentara akan menampilkan seniman multitalenta asal Bali, Ayu Laksmi, melalui siaran langsung Instagram @bentarabudaya_bali, Rabu (20/5/2020) mulai pukul 16.00 Wita.

Oleh
COKORDA YUDISTIRA M PUTRA
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/XbiPfYQBD6gRssOBr8_44SjPThc=/1024x618/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F05%2F20200519coka-bentara-budaya-gelar-teras-budaya_1589884638.jpg
ISTIMEWA/BENTARA BUDAYA BALI

Bentara Budaya menghadirkan program Teras Bentara dengan menampilkan seniman multitalenta asal Bali, Ayu Laksmi, melalui siaran langsung Instagram @bentarabudaya_bali, Rabu (20/5/2020) mulai pukul 16.00 Wita.

DENPASAR, KOMPAS β€” Di tengah situasi pembatasan sosial dan pembatasan fisik akibat virus korona baru (Covid-19), Bentara Budaya menghadirkan program seni budaya dalam jaringan (daring) melalui Teras Bentara. Program Teras Bentara menampilkan seniman multitalenta asal Bali, Ayu Laksmi, melalui siaran langsung Instagram @bentarabudaya_bali, Rabu (20/5/2020), mulai pukul 16.00 Wita.

Teras Bentara merupakan program Bentara Budaya untuk mengulas tentang seni dari beragam perspektif secara interaktif dengan menghadirkan seniman. Sebelumnya, Bentara Budaya telah menampilkan penyanyi dan musisi Endah Laras pada Teras Bentara edisi Rabu (6/5) kemudian penyair Joko Pinurbo pada Rabu (13/5).

Editor:
Siwi Yunita
Bagikan