Tekan Penyebaran Virus Korona, Pemkot Balikpapan Liburkan Sekolah Seminggu
Pemerintah Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, memutuskan meliburkan sekolah dari tingkat pendidikan anak usia dini sampai tingkat sekolah menengah pertama selama seminggu ke depan.
BALIKPAPAN, KOMPAS β Pemerintah Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, memutuskan meliburkan sekolah dari tingkat pendidikan anak usia dini atau PAUD sampai tingkat sekolah menengah pertama selama seminggu ke depan. Hal ini dilakukan untuk menekan penyebaran virus korona jenis baru (SARS-CoV-2). Selain itu, pemerintah kota juga menyiapkan bangunan dan tenda darurat untuk mengantisipasi membeludaknya pasien.
Sejak Januari 2020, sudah ada 14 orang yang terindikasi terjangkit coronavirus disease 2019 (Covid-19) di Balikpapan. Pasien nomor 1 sampai 7 sudah dinyatakan negatif dan sudah dipulangkan. Sementara empat pasien masih menunggu hasil uji laboratorium sampel darah dan air liur yang dikirim ke Kementerian Kesehatan. Sampel dari tiga pasien lain masih dalam proses pengiriman.
Wewenang pemerintah kota hanya mengatur sampai jenjang SMP. Untuk tingkat SMA, diserahkan kepada pemerintah provinsi. Seminggu lagi akan kami bahas apakah libur diperpanjang atau tidak, sesuai situasi.