Iklan
Orangtua Siswa Angkat Bicara tentang Sekolah yang Kebanjiran
Orangtua siswa bersuara setelah banjir melanda sekolah anak-anak mereka. Bencana ini dikhawatirkan membuat lingkungan sekolah menjadi tidak sehat karena genangan air.
JAKARTA, KOMPAS β Orangtua siswa meminta pemerintah memperbaiki sekolah yang sering terkena banjir. Mereka mengkhawatirkan liburnya sekolah mengganggu aktivitas belajar anak-anak. Banjir yang beberapa kali melanda Jakarta juga dikhawatirkan membuat lingkungan sekolah menjadi tidak sehat.
Berdasarkan pantauan Kompas di SDN Sukabumi Utara 04, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (26/2/2020), dua siswa terlihat sedang membersihkan lantai kelas III. Selasa, banjir menggenangi ruang kelas setinggi 15 sentimeter.