logo Kompas.id
β€Ί
Pendidikan & Kebudayaanβ€ΊJejaring Alumni Luar Negeri...
Iklan

Jejaring Alumni Luar Negeri Dukung Perfilman Nasional

Oleh
Β· 1 menit baca

JAKARTA, KOMPAS β€” Jejaring Alumni Luar Negeri (Jalar), yang beranggotakan alumni pelajar Indonesia dari luar negeri yang sudah kembali ke Indonesia dan berkarya di berbagai bidang, terus berupaya memberikan kontribusi nyata untuk Tanah Air. Salah satunya dengan menggalang penonton yang sebagian besar merupakan alumni pelajar Indonesia dari luar negeri untuk mendukung perfilman nasional, dengan mengadakan nonton bareng.

https://cdn-assetd.kompas.id/OajD7ww9Yfuzgw1j3yBfj9YReGI=/1024x682/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F09%2FIMG-20180908-WA0006.jpg
DOK JALAR

Jalar nonton bareng Wiro Sableng.

Salah satu  pendiri Jalar,  Ananda Setiyo Ivannanto, dalam siaran persnya, Sabtu (8/9/2018), menuturkan, kegiatan nonton bareng (nobar) Jalar Wiro Sableng 212 digelar di salah satu studio Senayan City Cinema XXI, Jumat (7/9/2018) malam. Alumni pelajar Indonesia dari luar negeri yang hadir antara lain alumni dari Belanda, Jerman, India, Pakistan, Ceko, China, Perancis, Malaysia, dan Jepang.

Editor:
Bagikan