logo Kompas.id
›
Pendidikan & Kebudayaan›Pameran "Dua Presiden RI Tuan ...
Iklan

Pameran "Dua Presiden RI Tuan Rumah Asian Games 1962-2018"

Oleh
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/pSDKCJD9bY7pXoGLHiML-tzTkVY=/1024x391/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F05%2Fdua-presiden.jpeg

Museum Kepresidenan Balai Kirti  Bogor akan menggelar pameran temporer "Dua Presiden RI Tuan Rumah Asian Games 1962 dan 2018", Minggu (20/5) di Kompleks Istana Bogor, Jawa Barat. Pameran ini akan dibuka oleh  Direktur Jenderal Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Hilmar Farid. Pameran ini  menarik karena memaparkan realitas sejarah di mana Indonesia pernah menjadi tuan rumah Asian Games pada tahun 1962 dan tahun 2018 ini. Rencananya, pesta olahraga itu dibuka 18 Agustus 2018 mendatang.

Selain pameran, di tempat yang sama akan diselenggarakan pula  bedah buku "Presiden Republik Indonesia 1945-2014" dengan menghadirkan dua narasumber, yaitu Direktur Kesenian Ditjen Kebudayaan Kemdikbud Restu Gunawan dan penulis Nasir Tamara. Acara bedah  buku akan dipandu wartawan Kompas Kenedi Nurhan. (ABK)

Editor:
Bagikan