Iklan
Terbata-bata Membaca Bata Purba
Struktur bata kuno ditemukan di Sumbergayu. Temuan peninggalan kuno selalu menggelitik, seakan meninggalkan pesan agar kita menelisik. Darinya kita bisa memetik kearifan sebagai modal menghadapi peradaban sekarang.
Sebelum terkubur, tumpukan bata di penjuru Jawadwipa dulunya adalah penanda kejayaan peradaban. Kikisan waktu, bencana, konflik, atau salah kelola dapat melunturkan sivilisasi, sekaligus menimbun monumen kegemilangan peradaban itu.
Namun, sesuatu yang tersimpan dalam perut bumi belum tentu selamanya hilang. Suatu saat, cerita atau suara kehidupan negeri silam dapat terdengar kembali.