logo Kompas.id
Bebas AksesRUNHUB Surabaya, Ajang Bibit...
Iklan

RUNHUB Surabaya, Ajang Bibit Pelari Baru dari Timur

Kementerian Perhubungan dan harian ”Kompas” menggelar lari kompetisi RUNHUB pada 8 Oktober 2023. Acara ini menjadi bagian dari peringatan Hari Perhubungan Nasional.

Oleh
SIWI YUNITA CAHYANINGRUM, AMBROSIUS HARTO MANUMOYOSO
· 1 menit baca
Wakil Direktur Bisnis <i>Kompas</i> Novi Eastiyanto, Redaktur Pelaksana<i> Kompas</i> Adi Prinantyo, Sekda Kota Surabaya Ikhsan, Staf Khusus Menteri Perhubungan Adita Irawati, dan Pelaksana Tugas Dirjen Perhubungan Laut Antoni Arif Priadi (kiri ke kanan) saat peresmian RUNHUB 2023 di Balai Pemuda, Surabaya, Senin (18/9/2023).
KOMPAS/BAHANA PATRIA GUPTA

Wakil Direktur Bisnis Kompas Novi Eastiyanto, Redaktur Pelaksana Kompas Adi Prinantyo, Sekda Kota Surabaya Ikhsan, Staf Khusus Menteri Perhubungan Adita Irawati, dan Pelaksana Tugas Dirjen Perhubungan Laut Antoni Arif Priadi (kiri ke kanan) saat peresmian RUNHUB 2023 di Balai Pemuda, Surabaya, Senin (18/9/2023).

SURABAYA, KOMPAS — Kementerian Perhubungan bekerja sama dengan harian Kompas menggelar lomba lari RUNHUB di Surabaya, Jawa Timur, pada 8 Oktober 2023. Ajang ini digelar untuk memperingati Hari Perhubungan Nasional sekaligus mencari bibit-bibit pelari baru dari timur.

RUNHUB merupakan lomba lari dengan pilihan kategori 10 kilometer dan 5 kilometer. Acara itu menjadi bagian dari peringatan Hari Perhubungan Nasional 2023 bertema ”Melaju untuk Transportasi Maju”. Total hadiah yang diperebutkan senilai Rp 178 juta. Sosialisasi RUNHUB dilakukan di Balai Pemuda, Alun-alun Surabaya, Senin (18/9/2023).

Editor:
CHRISTOPERUS WAHYU HARYO PRIYO
Bagikan