Iklan
Negosiasi Iklim Menemui Jalan Buntu
Negosiasi untuk mengurangi laju pemanasan global menemui jalan buntu. Dunia kembali kehilangan waktu untuk mengatasi masalah itu.
MADRID, KOMPAS — Negosiasi iklim Perserikatan Bangsa-Bangsa di Madrid menemui jalan buntu dan tidak ada tandanya kesepakatan untuk menurunkan laju pemanasan global. Jika tidak ada kesepakatan, negosiasi iklim akan dilanjutkan dalam pertemuan tahun depan. Ini berarti, dunia kembali kehilangan waktu untuk segera mengatasi laju pemanasan global.
Demonstrasi yang terjadi di dalam dan di luar kompleks pertemuan iklim (UNFCCC-COP25) dari kelompok sipil dan remaja berbagai negara ini tidak mampu menggerakkan para pemimpin politik untuk membuat kesepakatan yang progresif.