Jawa Timur Terus Kehilangan Dokter
Situasi pandemi Covid-19 yang belum mereda terus merenggut kehidupan para dokter dan tenaga kesehatan di Jawa Timur. Kematian para dokter menjadi kehilangan amat besar bagi masyarakat yang memerlukan layanan kesehatan.
SURABAYA, KOMPAS β Sebanyak 14 dokter di Jawa Timur gugur dalam masa pandemi Covid-19 (Coronavirus Disease 2019) sepanjang bulan ini. Kematian para dokter memperlihatkan dampak pandemi Covid-19 akibat virus korona jenis baru (SARS-CoV-2) dan atau variannya di Jawa Timur masih mengkhawatirkan.
Catatan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Jatim, kurun tiga pekan dalam Agustus ini, sebanyak 12 dokter dan 2 dokter sekaligus guru besar meninggal. Kematian terbanyak dalam sehari terjadi pada Rabu (18/8/2021), yakni empat dokter berpulang karena Covid-19.